Judul : Jokowi Resmikan Tol Cipali Cikopo-Palimanan
link : Jokowi Resmikan Tol Cipali Cikopo-Palimanan
Jokowi Resmikan Tol Cipali Cikopo-Palimanan
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan beroperasinya Jalan Tol Cikopo-Palimanan pada Sabtu, 13 Juni 2015, pagi ini. Tol sepanjang 116 Km ini menjadi ruas tol terpanjang di Trans Jawa dan Indonesia. Jokowi tiba di lokasi sekitar pukul 08.55 WIB menggunakan Helikopter Super Puma.Jokowi tampak rapi dengan kemeja lengan panjang warna hijau dan langsung disambut oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono yang pagi itu menggunakan kemeja putih lengkap dengan topi berlogo PUPR. Jalan tol sepanjang 116,75 kilometer ini merupakan jalan tol terpanjang di Indonesia dan merupakan bagian dari sistem jalan tol Trans Jawa. Jalan Tol Cikopo-Palimanan melintasi 5 kabupaten di Jawa Barat yaitu Kabupaten Purwakarta, Subang, Indramayu, Majalengka, dan Cirebon.
Jalan Tol Cikopo – Palimanan dibiayai dengan Skema Private Public Partnership (PPP) alias Kerjasama Pemerintah Swasta (KPS) yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas jaringan jalan serta mendorong pengembangan kawasan pendukung di wilayah Jawa Barat. Masa konsesi pengusahaan Jalan Tol Cikopo – Palimanan yaitu 35 tahun terhitung sejak Perjanjian Pengusahaan Jalan Tol (PPJT) Tanggal 21 Juli 2006. Selama masa konsesi, PT Lintas Marga Sedaya wajib melakukan pengoperasian dan pemeliharaan sesuai dengan standar pelayanan minimal jalan tol.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi mengumumkan pemberian potongan alias diskon tarif jalan tol pada H-10 dan H+5 kepada pengguna jasa tol selama musim mudik. "Penurunan tarif tol sebesar 25%-35%," kata Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat meresmikan beroperasinya jalan Tol Gempol-Pandaan sepanjang 13 Km, di Pasuruan, Jawa Timur, seperti dikutip dari situs Sekretariat Kabinet, Jumat (12/6/2015).
Dengan penurunan tarif ini, diharapkan bisa menarik minat pengguna mobil untuk melawati jalan tol. Sehingga, volume kendaraan di jalan raya yang bukan tol diharapkan lebih rendah sehingga lebih lengang. Tarif seluruh jalan tol selama musim mudik Lebaran 2015 akan didiskon 25%-35% dari tarif normal. Ketentuan ini berlaku untuk seluruh tol yang dikelola swasta dan BUMN PT Jasa Marga (Persero) Tbk. Diskon 25% untuk tarif tol yang dikelola swasta dan diskon 35% berlaku untuk tol-tol yang dikelola PT Jasa Marga.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan kebijakan ini merupakan permintaan Presiden Joko Widodo (Jokowi). "Mulai H-10 sampai H+5 akan diberikan diskon untuk semua ruas tol. Besarnya 25%-35%," ujar Basuki dihubungi detikFinance. - detik
Demikianlah Artikel Jokowi Resmikan Tol Cipali Cikopo-Palimanan
Sekianlah artikel Jokowi Resmikan Tol Cipali Cikopo-Palimanan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Jokowi Resmikan Tol Cipali Cikopo-Palimanan dengan alamat link https://batanguntukindonesia.blogspot.com/2015/12/jokowi-resmikan-tol-cipali-cikopo.html
0 comments: