Judul : Menikmati 10 Pesona Wisata Curug (Air Terjun ) di Kabupaten Batang
link : Menikmati 10 Pesona Wisata Curug (Air Terjun ) di Kabupaten Batang
Menikmati 10 Pesona Wisata Curug (Air Terjun ) di Kabupaten Batang
Menikmati 10 Pesona Wisata Curug (Air Terjun ) di Kabupaten Batang
Bangga dadi wong mBatang, itu kata yang wajib kita ucapkan sebagai orang mBatang apabila mendengar Kabupaten Batang. Kota kecil di pesisir utara Pulau Jawa ini menyimpan banyak sekali destinasi wisata yang belum banyak orang tau. Pada kesempatan kali ini kita akan mengupas beberapa curug yang ada di Kabupaten Batang.
1. Curug Semawur Dukuh Grietan Desa Kalirejo Kecamatan Bawang Kabupaten Batang
Curug Semawur terletak di Dukuh Grietan Desa Kalirejo, Kecamatan Bawang, Kabupaten Batang. Curug ini berada di lereng Gunung Prau dengan ketinggian di atas permukaan laut sekitar 1300 mdpl, buat kamu yang berencana mengunjunginya siapkan kaki dan tenaga ekstramu. Curug yang mempunyai beberapa tingkat ini tinggi curugnya ada yang sampai sekitar 25-50 meter untuk sampai kesana dapat ditempuh dengan berjalan kaki sekitar 1.5 jam perjalanan dari desa terdekat, tapi tidak usah khawatir karenan kelelahanmu akan terobati saat kamu berjumpa dengan Keindahan Curug Semawur. Tertarik untuk mengunjunginya?
Monggo dateng :)
2. Curug SiPitung Dukuh Mulyodadi, Desa Jambangan, Kecamatan Bawang, Kabuapaten Batang
Curug SiPitung terletak di dukuh Mulyodadi, Desa Jambangan, Kecamatan Bawang, Kabuapaten Batang, untuk sampai kesana bisa ditempuh dengan berjalan kaki dari desa terdekat perjalanan sekitar 2 kilometer dengan waktu tempuh tidak sampai satu jam perjalanan. Curug SiPitung berada di lereng Gunung Prau yang diapit oleh dua bukit dengan ketinggian sekitar 30 meter, mitos yang beredar di masyarakat sekitar apabila seseorang berkesempatan mandi disini akan AWET MUDA. Tertarik untuk mengunjunginya?
Monggo dateng :)
3. Curug Gombong desa Gombong Kecamatan Pecalungan Kabupaten Batang
Curug Gombong terletak di desa Gombong Kecamatan Pecalungan Kabupaten Batang. Curug Gombong berada sekitar 35 kilometer dari pusat Kota Kabupaten Batang dan sekitar 6 kilometer dari perempatan pantura Kecamata Subah, akses kesanapun bisa dibilang mudah karena motor bisa sampai ke area Curug Gombong. Curug Gombong terbilang curug yang besar nan indah meski hanya memiliki tinggi sekitar 15 meter dinding bebatuan di sebelahnya membuatnya semakin terlihat megah. Tertarik untuk mengunjunginya? Monggo dateng :)
4. Curug Sigandul Desa Sodong Kecamatan Wonotunggal Kabupaten Batang
Curug Sigandul terletak di Desa Sodong Kecamatan Wonotunggal Kabupaten Batang yang mempunyai tinggi sekitar 20 meter. Curug Untuk sampai ke Curug Sigandul kita harus berjalan sekiatr 500 meter dari parkiran desa terdekat. Keindahan Curug Sigandul Sodong Wonotunggal ini lebih lengkap karena dihiasi rimbunya pohon pinus yang mengelilingi Desa Wisata Sodong. Tertarik untuk mengunjunginya? Monggo dateng :)
5. Curug Genting Desa Bawang Kecamatan Blado Kabupaten Batang
Curug Genting Terletak di Desa Bawang Kecamatan Blado Kabupaten Batang atau sekitar 38 kilometer ke arah selatan dari kota Batang. Curug Genting sendiri tergolong air terjun tinggi di kabupaten Batang yang mempunyai ketinggian sekitar 40 meter dari dasar curug. Sebelum masuk area Curug Genting kita akan disambut oleh gerbang Betara Kala yang membuat suasana terasa mistis dan akan menuruni sekitar 500 anak tangga. Rasa mistis ini akan tertutup rasa kagum saat kita bertemu dengan Curug Genting langsung. Tertarik untuk mengunjunginya? Monggo dateng :)
6. Curug Bidadari Desa Silurah Kecamatan Wonotunggal Kabupaten Batang
Curug Bidadari terletak di Desa Silurah Kecamatan Wonotunggal Kabupaten Batang. Ada juga yang menyebutnya Curug Batu Dinding Kolam Lima Bidadari karena disini terdapat lima kolam air jernih dengan kedalaman yang bervariasi, sekelilingnya dihiasi oleh tebing yang sangat indah dan konon ceritanya pernah dipake buat mandi oleh para bidadari. Untuk sampai ke Curug Bidadari harus menempuh perjalanan sekitar 2 jam dari Kota Batang ke selatan arah kecamatan wonotunggal, setelah sampai di Parkiran Curug Bidadari desa Silurah kita masih harus berjalan kaki sekitar setengah jam. Tertarik untuk mengunjunginya? Monggo dateng :)
7. Curug Sijeglong Desa Margosono, Kecamatan Tersono Kabupaten Batang
Curug Sijeglong terletak di Desa Margosono, Kecamatan Tersono Kabupaten Batang sekaligus terletak di perbatasan Kabupaten Kendal. Curug Sijeglong mempunyai 4 jeglongan (Kubangan dalam bahasa Indonesia) yang menjadi dasar Air Terjun ini dinamakan Curug SiJeglong. Keindahan Curug Si Jegong bisa dinikmati secara dekat, kita bisa langsung bermain air disana selain itu kita juga bisa menikmatinya dari jauh untuk melihat keindahanya Curug Sijeglong. Tertarik untuk mengunjunginya? Monggo dateng :)
8. Curug Kliyer Desa Kembang Langit Kecamatan Blado Kabupaten Batang
Curug Kliyer terletak di Desa Kembang Langit Kecamatan Blado Kabupaten Batang. Nama Curug Kliyer sendiri diambil dari kata Kliyer kalau dalam bahasa indonesia bisa diartikan pusing. Lokasi Curug Kliyer sendiri berada di balik perkebunan teh ini membuat keindahan Curug Kliyer belum banyak diketahui khalayak ramai. Curug Kliyer bisa dibilang air terjuan yang tidak terlalu tinggi, tetapi ini yang membuat kita bisa benar-benar menimatinya dari dekat. Tertarik untuk mengunjunginya? Monggo dateng :)
9. Curug Gedhe Kali Lojahan desa Kali Tengah Kecamatan Blado Kabupaten Batang
Curug Gedhe Kali Lojahan terletak di dalam alas Kluwung desa Kali Tengah Kecamatan Blado Kabupaten Batang. Keindahan Air terjun ini dapat dinikmati dari ketinggianya yang mencapai sekitar 40 meter dengan dihiasi dinding batu yang diselimuti berbagai macam tumbuhan dan lumut yang berwarna hijau membuatnya semakin betah berlama-lama menikmati keindahanya. Tertarik untuk mengunjunginya? Monggo dateng :)
10. Curug Siwungkal Desa Purbo Kecamatan Bawang Kabupaten Batang
Curug Siwungkal terletak di Desa Purbo Kecamatan Bawang Kabupaten Batang. Nama unik Siwungkal sendiri menurut warga sekitar berasal dari banyaknya bebatuan besar (bisa diartikan wungkal) yang ada di bawah air terjun ini. Curug Siwungkal membunyai debit air yang cukup deras sehingga bisa kita gunakan untuk merefleksikan tubuh setelah kita. Tertarik untuk mengunjunginya?
Monggo dateng :)
Demikianlah Artikel Menikmati 10 Pesona Wisata Curug (Air Terjun ) di Kabupaten Batang
Sekianlah artikel Menikmati 10 Pesona Wisata Curug (Air Terjun ) di Kabupaten Batang kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Menikmati 10 Pesona Wisata Curug (Air Terjun ) di Kabupaten Batang dengan alamat link https://batanguntukindonesia.blogspot.com/2016/08/menikmati-10-pesona-wisata-curug-air.html
0 comments: